Perawatan tiap usia tentu berbeda, karena kondisi kulit juga selalu berubah.
Petti Lubis, Mutia Nugraheni
|
VIVAnews - Perawatan tiap usia tentu berbeda, karena kondisi kulit juga selalu berubah. Jangan sampai ketika usia sudah mencapai kepala tiga, Anda masih melakukan perawatan yang sama ketika berusia dua puluhan. Untuk itu ketahui perawatan kulit yang tepat di berbagai usia.
- Usia 20an
Pada pertengahan 20-an, kekenyalan kulit dan kandungan kolagen masih sangat baik. Tentu saja, jika kulit Anda sering terkena sengatan sinar matahari kondisinya akan menurun dan terjadi beberapa perubahan tekstur. Anda mungkin tidak menyadarinya hingga kerusakan kulit terlihat jelas. Lalu kulit Anda mungkin sedikit berminyak di bagian sisi, yang dapat menyebabkan pori-pori tersumbat dan berjerawat.
Untuk perawatan lakukanlah pembersihan pori-pori secara teratur dengan menggunakan pembersih yang mengandung asam salisilat. Menggunakan krim pelindung dari sinar matahari adalah wajib. Gunakan yang krim yang mengandung SPF 15 atau 20, serta antioksidan untuk menetralkan sat radikal bebas pemicu keriput.
- Usia 30an
Garis-garis wajah sudah mulai terlihat dan muncul bintik coklat atau hitam. Ekfolisasi harus mulai dilakukan secara teratur untuk mengurangi bintik hitam pada wajah. Gunakan scrub yang mengandung AHA setidaknya tiga kali seminggu. Atasi tanda-tanda penuaan lain dengan krim yang mengandung bahan aktif seperti peptida, vitamin A derivatif seperti retinol, dan vitamin C.
- Usia 40an
Garis wajah sudah mulai menjadi keriput dan bintik hitam semakin jelas. Untuk membuat wajah tetap terlihat segar, Anda bisa melakukan ekfoliasi lebih teratur untuk mengangkat sel kulit mati, yang membuat kulit terlihat kusam.
Jika Anda belum menggunakan retinoid, mulailah menggunakannya. Jaga juga konsumsi makanan Anda, jangan terlalu sering mengonsumsi makanan manis. Konsumsi gula berlebihan menyebabkan warna kulit berubah, cepat keriput, dan kulit kehilangan vitalitas. (umi)
• VIVAnews
0 comments:
Post a Comment